Sinergi Pentahelix Pembangunan Kepemudaan Antara Kemenko PMK dan FES

KEMENKO PMK -- Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) dalam hal ini Asdep Pemberdayaan Pemuda, Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Anak, Perempuan, dan Pemuda bekerjasama dengan Friedrich Eberts Stiftung (FES) Indonesia untuk meningkatkan kualitas pemuda di Indonesia.

Terdapat 3 program kerjasama yang telah dan akan dijalankan oleh keduanya seperti Sekolah Harmoni Indonesia, Akademi Progresif Muda (Young Progressive Academy) dan Kewirausahaan dan Tanggung Jawab Kewarganegaraan bagi Pemuda Pelopor.

Asisten Deputi Pemberdayaan Pemuda Kemenko PMK Linda Restaningrum memberikan apresiasi kepada FES sebagai mitra kerja dari Kemenko PMK yang secara konsisten memberikan kontribusi didalam kegiatan pembangunan kepemudaan. 
"Kerjasama ini mempunyai arti penting dan strategis bagi kami dalam rangka pembangunan pemuda salah satunya melalui usaha untuk meningkatkan capaian Indeks Pembangunan Pemuda di Indonesia," Jelasnya saat memberikan pengantar pada Rapat Koordinasi Pemantauan dan Evaluasi Pelaksanaan Program Kerjasama Kemenko PMK-FES Bidang Kepemudaan Tahun 2022 secara daring, Selasa (11/10/2022). 

Program Sekolah Harmoni Indonesia (SHI) berfokus untuk berkontribusi pada pencegahan perilaku berisiko pada pemuda yaitu kekerasan, intoleransi, dan perundungan. Peserta program SHI ini terdiri dari kalangan pemuda dari berbagai latar belakang, seperti: mahasiswa, akademisi, penggiat dan komunitas pendidik, jurnalis, aktivis, dll. 

Beberapa kegiatan yang dilaksanakan yaitu workshop karya dengan luaran media sosialisasi dan diseminasi berupa ilustrasi dan infografis. Kegiatan lainnya adalah Public Lecture dengan capaian inspirasi dan penguatan peran pemuda dalam rangka pencegahan perilaku berisiko memperkuat konektivitas antar pemuda dan warga bangsa untuk menghilangkan prasangka sosial.

Selain itu, program Kewirausahaan dan Tanggung Jawab Kewarganegaraan bagi Pemuda Pelopor sesungguhnya berupaya untuk menyediakan wadah pembelajaran pelatihan dan penyiapan wirausaha pemuda sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki, serta mengembangkan jejaring dan relasi wirausaha pemuda baru dengan investor, pemerintah, dan pihak terkait lainnya. 

Sampai dengan bulan September, Kemenko PMK dan FES telah berkolaborasi dalam finalisasi Dokumen Stranas Kewirausahaan Pemuda yang nantinya akan digunakan sebagai pedoman bersama dalam Pengembangan Kewirausahaan Nasional khususnya dalam tematik wirausaha Pemuda. Dokumen ini merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap lahirnya Perpres 2/2022 tentang Pengembangan Kewirausahaan Nasional. 

Sedangkan program Akademisi Progresif Muda merupakan rangkaian kegiatan pembelajaran bagi anak muda Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan wawasan kebangsaan dan pengetahuan dalam isu terkini. Program ini telah dilaksanakan sejak tahun 2021 guna mendorong lahirnya generasi muda yang independen, adil, dan inklusi. Proses Rekrutmen Program Akademisi Progresif Muda Batch 2 di mulai Bulan November hingga Desember 2022. Peserta yang telah lulus proses seleksi dan wawancara akan mengikuti Program Akademisi Progresif Muda secara daring pada 17 Februari – 21 Februari 2023.

Asdep Linda juga berharap kerjasama ini  dapat terus berkesinambungan dalam meningkatkan kualitas pemuda Indonesia yang unggul dan berdaya saing. 
"Kami berharap kerjasama ini dapat terus berlanjut supaya program-program yang telah dibuat dapat berjalan dengan sukses sehingga menghasilkan pemuda Indonesia yang unggul dan berdaya saing," Ucapnya.

Kolaborasi Kemenko PMK dan FES ini dipayungi oleh MoU yang berlaku dalam jangka waktu 2022-2024 sesuai dengan pembaharuan yang terbaru.

Kontributor Foto:
Reporter: