Indonesia Kirimkan Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Bencana Siklon Mocha Myanmar

KEMENKOPMK-  Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy didampingi Kepala BNPB Letjen Suharyanto melepas bantuan kemanusiaan masyarakat Indonesia untuk korban Siklon Mocha yang melanda Negara Myanmar di Terminal Kargo Bandara Soetta, Tangerang, Banten (26/06). Bantuan yang dikirimkan Indonesia dalam bentuk barang seberat kurang lebih 45 ton dengan total nilai Rp 7.842.757.000. Nantinya Kepala BNPB sebagai pimpinan delegasi akan menyampaikan bantuan masyarakat Indonesia melalui organisasi masyarakat di Myanmar. 

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menyampaikan, pengiriman bantuan ini didasari oleh permintaan Pemerintah Myanmar yang memohon bantuan kepada Pemerintah Indonesia untuk ikut membantu mengurangi beban kerugian yang sangat besar akibat bencana Siklon Mocha. Merespons permintaan tersebut, Menko PMK menyampaikan, Presiden RI Joko Widodo meminta supaya Indonesia memberikan bantuan kepada Masyarakat Myanmar. Hal itu disampaikannya dalam Upacara Pelepasan Bantuan Kemanusiaan di Terminal Kargo Bandar Udara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.

Kontributor Foto: