Menko PMK Ucapkan Selamat atas Terpilihnya KH Dr Jeje Zaenudin sebagai Ketua Umum Persis 2022-2027

KEMENKO PMK -- Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengucapkan selamat atas terpilihnya KH Dr Jeje Zaenudin sebagai Ketua Umum Persatuan Islam (Persis) periode 2022-2027. 

"Saya ucapkan selamat atas terpilihnya Ustaz Jeje sebagai Ketua Umum Persis periode 2022-2027. Beliau adalah sosok yang memiliki komitmen kuat dalam gerakan dakwah dan organisasi keislaman. Beliau juga memiliki keluasan wawasan dan ilmu," ujar Menko Muhadjir di Jakarta, pada Senin malam (26/9/2022).

Menko Muhadjir berharap, dengan dikukuhkannya pimpinan baru, Persis bisa semakin maju dan berkembang lebih baik. "Mudah-mudahan dengan kepemimpinan Ustaz Jeje, Persis bisa semakin maju dan berkembang."

Terpilihnya sosok Ustaz Jeje Zaenudin ini adalah hasil dari Muktamar XVI Persis pada 23-26 September di Hotel Sutan Raja, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Ustaz Jeje menggantikan ketua umum sebelumnya yakni KH A Zakaria. Terpilihnya KH Dr Jeje Zaenudin, mengalahkan Prof KH Atip Latifulhayat, SH, LLM, PhD dan Ust Iman Setiawan Latief, SH.

Hasil pemilihan pada Muktamar XVI Persis KH Dr Jeje Zaenudin mendapatkan 337 suara, Prof KH Atip Latifulhayat, SH, LLM, PhD meraih 144 suara dan Ust Iman Setiawan Latief, SH memperoleh 11 suara, dengan 7 suara tidak sah dari total 499 suara pemilih. 

Diketahui KH Dr Jeje Zaenudin sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Pimpinan Pusat Persatuan Islam (Waketum PP Persis). Ustaz Jeje juga menjabat Ketua MUI Bidang Seni Budaya dan Peradaban Islam (SBPI). Ustaz Jeje pernah mengemban sebagai Ketua Umum PP Pemuda Persis di periode 2005-2010