Sekretariat Kemenko PMK Raih Penghargaan Pelayanan Publik 2021

KEMENKO PMK – Sekretariat Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) meraih penghargaan Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Kategori Sangat Baik Lingkup Kementerian/Lembaga Tahun 2021.

Penghargaan diberikan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenpanRB) sebagai wujud apresiasi atas komitmen pemerintah, dalam hal ini Sekretariat Kemenko PMK, dalam upaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Setiap aparatur pemerintah harus mempunyai orientasi yang sama yaitu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Saya kira ini tantangan dari reformasi birokrasi yang harus kita jalankan sebagai bagian dari visi misi Presiden Jokowi,” ujar MenpanRB Tjahjo Kumolo saat memberikan sambutan penghargaan pelayanan publik 2021 secara hybrid, Selasa (8/3).

MenpanRB mengingatkan pesan Presiden Jokowi bahwa jiwa melayani dan membantu masyarakat harus tertanam kuat dalam diri dan jiwa para aparatur pemerintah. Bukan saatnya lagi aparatur sipil negara bergaya ala pejabat zaman kolonial, apalagi di zaman hybrid seperti sekarang, tidak boleh ada lagi ego sektoral.

Para aparatur pemerintah, baik kementerian/lembaga dan daerah, harus bangga melayani bangsa. Melayani masyarakat, menyerap setiap aspirasi masyarakat, serta memudahkan segala urusan masyarakat baik menyangkut pelayanan dasar ataupun hal-hal menyangkut investasi.

Pada kesempatan tersebut, selain Sekretariat Kemenko PMK, penghargaan Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Kategori Sangat Baik Lingkup Kementerian/Lembaga Tahun 2021 juga diperoleh Biro Hukum, Persidangan, dan Humas Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, serta Asisten Deputi Pengaduan Masyarakat Kementerian Sekretariat Negara.

Sedangkan, kategori penghargaan lainnya juga diterima sejumlah kementerian/lembaga dan daerah. Penghargaan tersebut diharapkan dapat memotivasi para aparatur pemerintah khususnya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Terima kasih atas peran kementerian/lembaga juga daerah, baik provinsi maupun kelurahan dan desa. Semoga Indonesia bisa menjadi negara yang mampu melayani dengan cepat dan baik,” pungkas Tjahjo.

Reporter: